Peran Penting Blockchain Bagi E-Commerce

Peran Penting Blockchain Bagi E-Commerce Permission.io
Tidak dapat dipungkiri lagi jika blockchain kini banyak dilirik oleh banyak institusi. Manfaat blockchain yang vital membuatnya dapat diaplikasikan di berbagai sektor industri. Salah satunya di sektor e-commerce. Apa pentingnya blockchain bagi e-commerce? Yuk, cari tahu di artikel ini.

Beberapa hari lalu Coinvestasi dan Permission.io telah sukses melaksanakan acara Blockchain & E-Commerce the Next Indonesian E-Conomy.

Acara ini berlangsung pada Kamis, 05/11/2020 di Youtube Coinvestasi dengan pembicara Charles Silver CEO Permission.io, Aries Yuangga penggiat crypto dan Peter Tendean CEO GIC Trade. Di acara ini mereka membahas bagaimana pentingnya peran blockchain bagi dunia e-commerce.

Pentingbya Blockchain Bagi E-Commerce Permission.io
Acara Blockchain & E-Commerce the Next Indonesian E-Conomy yang diselenggarakan oleh Coinvestasi dan Permission.io

Peran Blockchain Bagi E-Commerce

Masalah transparansi dan penggunaan data kerap kali menjadi masalah bagi dunia e-commerce saat ini. Transparasi dan penyalahgunaan data di e-commerce ini sebetulnya bisa diatasi jika e-commerce menggunakan blockchain.

iklan

Dengan teknologi terdesentralisasi dari blockchain, semua data akan bersifat transparan, pengguna bisa memantau bagaimana sebuah barang didistribusikan, dan para pengiklan bisa terkoneksi langsung dengan calon pembeli tanpa harus membeli data dari pihak ketiga yang akan meminimalisir pencurian data.

Salah satu e-commerce yang sudah mengaplikasikan blockchain adalah Permission.io.

“Blockchain dan crypto memiliki dampak besar bagi e-commerce. Ini memudahkan proses, mengurangi dana, menghilangkan pihak ketiga, bisa digunakan secara global, semua proses bisa dilacak“

– Charles Silver, CEO Permission.io

Menurutnya, isu mengenai kepercayaan dan transparansi bisa diselesaikan menggunakan blockchain. Ia menggunakan contoh penipuan yang sering terjadi di e-commerce, semisal pengguna yang ingin membeli barang original namun setelah sampai di rumah itu adalah barang palsu.

“Dengan blockchain yang ada di e-commerce hal ini bisa diatasi, karena pengguna bisa melihat bagaimana barang mereka diproduksi dan didistribusi,”

– Charles Silver, CEO Permission.io

Berbagai kegunaan dari blockchain ini sudah dimanfaatkan oleh Permission.io, selain itu e-commerce ini membawa inovasi baru yakni memberikan imbalan bagi pengguna yang mengizinkan datanya digunakan oleh platform Permission.io.

“Karena data di era sekarang adalah hal yang berharga, pengguna layak mendapatkan imbalan. Ini juga akan memudahkan pengiklan untuk menjangkau langsung pengguna tanpa harus membeli data di pihak ketiga,“

– Charles Silver, CEO Permission.io

Di Permission.io Anda berhak mendapatkan imbalan berupa aset crypto yakni ASK jika Anda mengizinkan platform untuk menggunakan data Anda yang berguna untuk merekomendasikan iklan yang sesuai dengan preferensi Anda. Koin ini bisa digunakan untuk berbelanja di platform, saat ini koin ASK juga sudah diperdagangkan di bursa Bithumb Global dan Vitex.

Kolaborasi blockchain dan e-commerce yang dilakukan oleh Permission.io ini diharapkan mampu memacu e-commerce lain untuk menggunakan blockchain, termasuk e-commerce yang ada di Indonesia. Bagi Anda yang sempat terlewat acara ini, Anda masih bisa menyaksikannya kembali di channel di Youtube Coinvestasi untuk mendapatkan informasi yang menarik dan edukatif.

Post Terkait