Newwit, Kombinasikan Blockchain dan AI di Platform Prediksinya

Newwit, Kombinasikan Blockchain dan AI di Platform Prediksinya
Kombinasikan blockchain dan AI, Newwit dengan platform Predict-to-Earn dan SocialFi-nya siap mengubah cara prediksi masa depan.

Meramalkan masa depan selalu menjadi bagian alami dari manusia untuk antisipasi akan sesuatu hal. Hal tersebut dilakukan bahkan dalam mengambil keputusan investasi sekali pun.

Metode prediksi konvensional sering kali kurang transparan, akurat, dan kurang memberikan insentif yang cukup kepada pesertanya. Untuk membantu individu mendapatkan prediksi yang lebih akurat, transparan, dan memberikan insentif yang memadai, Newwit hadir. Platform ini diciptakan untuk merevolusi cara prediksi yang relevan dalam dunia nyata.

Apa Itu Newwit?

Newwit adalah sebuah platform Predict-to-Earn dan SocialFi yang mengandalkan kecerdasan kolektif dari jaringan terdesentralisasi untuk memprediksi masa depan. Dengan teknologi AI yang canggih, Newwit memberikan kesempatan kepada pengguna untuk berpartisipasi dalam permainan prediksi dan mendapatkan reward atas prediksi yang akurat.

iklan

Newwit menggunakan teknologi blockchain untuk menjalankan platformnya, memastikan bahwa semua aktivitas prediksi dan hasilnya tercatat secara transparan, tidak dapat diubah, dan aman. Tujuan utama Newwit adalah untuk mengenali prediktor terbaik dan memberikan mereka imbalan melalui sistem tokenomi, yang menciptakan ekosistem di mana setiap kontribusi berharga selalu diberi insentif yang sesuai.

Beberapa Fitur Newwit?

Newwit menawarkan berbagai fitur yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengguna dalam memprediksi. Salah satunya adalah integrasi blockchain yang menjamin transparansi dan keamanan data prediksi tanpa perlu melibatkan pihak ketiga.

Dengan model AI eksklusif, Newwit terus meningkatkan akurasi prediksi berdasarkan kontribusi dari seluruh komunitas pengguna, menggabungkan kecerdasan individu dengan kecerdasan kolektif.

Platform ini juga memperkenalkan mekanisme Predict-to-Earn yang memberikan insentif kepada pengguna untuk berpartisipasi aktif. Mereka dapat memperoleh WIT token dan WIS token dengan membuat prediksi akurat, mendapatkan upvote atas komentar, membaca berita, atau berkontribusi secara berarti.

Fitur Social-Fi memungkinkan prediktor berkinerja tinggi untuk memonetisasi keahlian mereka dengan menyediakan konten premium kepada audiens melalui marketplace Newwit, membangun reputasi sebagai pemimpin opini di dalam komunitas.

Setiap pengguna juga diberikan karakter Prophet NFT yang unik, memberikan lapisan strategis dalam bermain dan mengelola prediksi mereka di platform ini.

Keunggulan Newwit

Yang membedakan Newwit dari platform lainnya adalah penggabungkan blockchain, AI, dan model tokenomi yang inovatif. Berbeda dengan platform konvensional, Newwit menjamin transparansi dengan mencatat semua aktivitas di blockchain, memberikan penghargaan yang adil untuk prediksi yang tepat.

Dengan terus melatih platform AI menggunakan data pengguna, Newwit tidak hanya meningkatkan akurasi prediksinya tetapi juga menciptakan nilai tambah melalui aplikasi seperti robot trading dan market intelligent. Melalui pemberian token WIT dan WIS sebagai penghargaan atas prediksi yang akurat dan kontribusi yang berarti, Newwit membentuk ekosistem dinamis di mana wawasan berharga dapat dimonetisasi.

Tokenomi Newwit

Newwit menggunakan sistem dual token, yaitu WIT dan WIS, untuk menjaga ekosistemnya dan memberikan insentif kepada pengguna.

WIT berfungsi sebagai mata uang dalam permainan yang digunakan untuk meranking pemain, membeli Energi (tiket masuk prediksi), meningkatkan karakter NFT, dan berbagai aktivitas lainnya. Token ini diperoleh melalui gameplay dan memiliki pasokan tak terbatas.

Di sisi lain, WIS adalah token tata kelola dengan pasokan tetap sebesar 1 miliar token. WIS digunakan untuk berpartisipasi dalam tata kelola DAO, membuka fungsi premium, meningkatkan NFT, dan berlangganan layanan AI Newwit. Selain itu, WIS memberikan hak kepada pemegang token untuk mendapatkan imbal hasil staking dan berbagi pendapatan dari layanan berbasis AI.

Distribusi Token WIS

Token WIS dari Newwit, dengan total pasokan 1 miliar token, didistribusikan sebagai berikut: 46% untuk ekosistem dan partisipasi pengguna, 5% untuk kemitraan strategis, 18% untuk tim pengembang dengan vesting jangka panjang, 20% untuk investor awal dan penjualan swasta, 3% untuk penjualan publik, dan 8% untuk treasury mendukung pengembangan dan stabilitas harga token.

Roadmap Newwit

Newwit memiliki rencana jalan yang terperinci untuk mencapai tujuannya dan mengubah landscape prediksi. Berikut adalah rincian rencana dan timeline pencapaiannya:

  1. Pembentukan Ide dan Tim (April 2021 – Juni 2021).
    Tahap awal brainstorming ide yang menghasilkan pembentukan tim pengembang serta pengumpulan pendanaan dari investor angel.
  2. Pengembangan Platform (Juni 2022 – Q2 2022).
    Fokus pada pengembangan game dan platform Social-Fi, serta implementasi smart contract untuk token kripto.
  3. Beta Publik dan Airdrop (Q4 2023).
    Peluncuran beta publik pertama aplikasi Newwit di App Store dan Play Store, memungkinkan pengguna untuk mencoba platform dan berpartisipasi dalam permainan prediksi.
  4. Marketplace NFT dan Listing Token (2024).
    Pencatatan resmi token Newwit di exchange kripto dan peluncuran marketplace NFT, di mana pemain dapat melakukan perdagangan karakter Prophet mereka.

Kesimpulan

Newwit memiliki potensi besar untuk mengubah cara prediksi masa depan dengan menggabungkan blockchain dan AI. Melalui insentif atas prediksi akurat dan kontribusi berharga dari pengguna, Newwit menciptakan ekosistem yang transparan dan termonetisasi.

Dengan fitur inovatif, model tokenomics yang solid, dan roadmap yang jelas, Newwit siap untuk merevolusi prediksi masa depan dan mengoptimalkan manfaatnya.

Post Terkait