Investasi Cryptocurrency? Ini Untung dan Ruginya

Untung Rugi Investasi Cryptocurrency, Wajib Tahu

Cryptocurrency sukses melahirkan jutawan dan miliuner baru saat ini. Namun, tidak bisa dipungkiri bahwa ada orang-orang yang bernasib sebaliknya. Selalu ada yang mujur ataupun buntung dalam berbisnis, begitupun juga selalu ada untung rugi investasi cryptocurrency.

Periode menjelang akhir tahun 2017 dan awal tahun 2018, merupakan titik dimana hampir semua cryptocurrency mengalami kenaikan yang signifikan. Bitcoin menjadi yang terdepan dalam kenaikan ini, dengan menyentuh harga hampir 300 Juta Rupiah (Berdasarkan data market Indodax).

Banyak orang ingin mencoba trading bitcoin atau investasi cryptocurrency karena tergiur profit yang tinggi. Apakah Anda salah satunya? Jika Anda ingin investasi cryptocurrency, Anda perlu belajar cryptocurrency lebih mendalam agar Anda tahu segala keuntungan dan kerugiannya.

iklan

Naik turun harga cryptocurrency

Melihat perkembangan grafik harga cryptocurrency di situs-situs semacam Coinmarketcap, tentu membuat Anda sadar akan fluktuasi harga cryptocurrency yang cukup liar. Harga suatu koin/token bisa naik/turun 400% atau bahkan lebih dalam satu malam.

Harga dari bitcoin sendiri kini mengalami penurunan sejak titik tertingginya di akhir 2017 lalu. Kini harganya hanya seperempat dari harga tertingginya. Trend dari cryptocurrency, khususnya bitcoin, memang sedikit menurun sejak awal 2018. Mengapa hal itu bisa terjadi?

Trend investasi cryptocurrency menurun?

Ada banyak alasan mengapa trend dari cryptocurrency menjadi turun dan membuat market seperti lesu. Salah satu dari banyak alasan itu adalah karena alasan regulasi.

Banyak negara melarang cryptocurrency untuk dijadikan sebagai alat pembayaran, salah satunya di Indonesia. Orang awam jadi salah persepsi dan menganggap cryptocurrency adalah hal yang ilegal. Minat para calon investor baru menjadi turun karena hal ini.

Yang tidak banyak orang tahu adalah adanya Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia Nomor 99 Tahun 2018 yang selanjutnya dapat digunakan sebagai landasan hukum oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) dalam memasukkan atau mengelompokkan cryptocurrency atau crypto asset sebagai komoditi yang bisa diperdagangkan di bursa berjangka. Jadi, hal ini lah yang seharunysa diketahui oleh khalayak agar tidak salah persepsi terhadap bitcoin dan cryptocurrency lainnya.

Masih banyak orang yang menganggap bitcoin adalah sistem ponzi, MLM, atau sesuatu yang ilegal. Adopsi akan sulit dilakukan jika edukasi salah arah.

Kenaikan harga bitcoin di masa depan

Minat orang-orang untuk investasi cryptocurrency saat ini memang tidak setinggi sebelumnya. Walaupun demikian, hal tersebut tidak menutup kemungkinan untuk terjadinya kenaikan harga bitcoin dan cryptocurrency lainnya di masa depan. Edukasi terus berjalan, adopsi masih terus berlangsung secara masif, startup-startup blockchain kian banyak bermunculan, ini membuktikan dunia blockchain dan cryptocurrency masih dalam tahap-tahap awal.

Kita semua masih berada dalam masa peralihan, sama seperti masa peralihan teknologi dari surat ke email, sms ke online chat, surat kabar yang mulai tergantikan oleh situs berita di internet, dan masa peralihan teknologi lainnya.

Beberapa contoh dari "a timeline of very bad future predictions", dan hal yang bisa terjadi dengan teknologi blockchain dan cryptocurrency seperti bitcoin
Beberapa contoh dari “a timeline of very bad future predictions”, dan hal yang bisa terjadi dengan teknologi blockchain dan cryptocurrency seperti bitcoin

Keuntungan investasi cryptocurrency

Ada banyak alasan mengapa bitcoin dan cryptocurrency lainnya akan dibutuhkan di masa depan. Alasan-alasan ini lahir karena melihat keterbatasan dan masalah yang terjadi di dunia finansial dan perbankan yang ada saat ini. Tentu ini bisa menjadi nilai tambah dan dapat menaikkan nilai cryptocurrency tersebut di masa depan karena manfaatnya yang begitu nyata.

Berikut adalah ulasan mengenai beberapa alasan yang secara umum mewakili keuntungan adanya cryptocurrency.

Kebebasan dan kecepatan transaksi

Cryptocurrency lahir karena masalah-masalah yang terjadi di dalam dunia finasial. Mulai dari masalah kecepatan transaksi, privasi, transparansi, itu semua bisa dijawab oleh cryptocurrency yang menggunakan sistem terdesentralisasi. Sistem terdesentralisasi adalah sistem yang tidak memiliki pusat, atau bisa dikatakan tidak melibatkan pihak ketiga dalam segala aktivitas yang dilakukan.

Anda yang sehari-hari melakukan transaksi perbankan, banyak terbatasi dan terbebani oleh pihak ketiga, yaitu bank. Jika Anda mengirimkan uang ke orang lain, maka setidaknya ada tiga pihak yang bekerja, yaitu Anda sebagai pengirim, orang tersebut sebagai penerima, dan bank sebagai orang ketiga atau perantara. Yang tidak Anda ketahui, bank pun masih menggunakan jasa perantara lain untuk mengirimkan uang Anda, seperti melalui jasa Visa atau Mastercard.

Blockchain dan cryptocurrency bisa menjadi solusi dari permasalahan dunia finansial seperti dalam perbankan
Blockchain dan cryptocurrency bisa menjadi solusi dari permasalahan dunia finansial seperti dalam perbankan

Contoh kecil dari hambatan yang terjadi dalam sebuah transaksi perbankan adalah jadwal online dan offline bank. Dengan cryptocurrency, setiap waktu adalah jam kerja, jam online transaksi. Contoh lainnya, jika Anda menerima atau mengirim uang dari dan ke luar negeri, Anda butuh berhari-hari hingga transaksi selesai diproses.

Banyak pihak yang harus terlibat di dalam transaksi tersebut, dan harus sesuai regulasi dari dua bank di dua negara yang berbeda. Dengan cryptocurrencty, yang terlibat hanya Anda dan penerima, prosesnya tentu menjadi lebih cepat. Adapun penambang yang terlibat hanya bertugas mengkonfirmasi transaksi, dan itu pun semua dilakukan melalui jaringan internet yang terdesentralisasi.

Privasi

Sering kali orang tidak ingin identitasnya diketahui saat bertransaksi demi alasan privasi. Bukan berarti orang yang ingin menjaga privasi seperti ini adalah orang jahat. Ada banyak alasan mengapa orang ingin melakukan ini, salah satu alasannya karena takut identitasnya disalahgunakan.

Jika Anda bertransaksi dengan sebuah merchant secara online misalnya, data kartu debit atau kredit adalah hal yang lumrah untuk diketahui oleh pihak merchant. Lalu, bagaimana seandainya jika merchant tersebut tidak bertanggung jawab, atau sistem mereka kebobolan oleh hacker yang kemudian data Anda dan customer lainnya ikut raib tercuri?

Dengan cryptocurrency, pihak yang bertransaksi hanya bisa mengetahui nominal transaksi, waktu transaksi, dan alamat wallet cryptocurrency yang digunakan tanpa mengetahui siapa pemilik wallet cryptocurrency tersebut.

Sederhananya, orang lain hanya tahu nomor rekeningnya saja tanpa tahu atas nama siapa rekening tersebut. Cryptocurrency memang menjaga privasi Anda, tetapi jangan sampai Anda salah gunakan.

Kerugian investasi cryptocurrency

Tidak adil rasanya jika hanya membahas keuntungan cryptocurrency tanpa membahas apa yang menjadi kerugian cryptocurrency. Anda perlu mengetahuinya sebagai dasar pertimbangan untuk dapat memutuskan apakah Anda akan terjun di investasi cryptocurrency atau tidak.

Berikut adalah hal-hal yang perlu Anda pertimbangkan.

Regulasi

Harga cryptocurrency ditentukan oleh supply and demand layaknya barang-barang pada umumnya yang harganya akan naik jika lebih banyak orang yang mencarinya ketimbang ketersediannya di pasaran. Bitcoin dan cryptocurrency lainnya memang telah diatur dalam Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia Nomor 99 Tahun 2018, namun jika suatu saat nanti cryptocurrency mulai terbatasi oleh peraturan-peraturan yang ada, mengikat, dan merugikan, maka tidak mustahil jika nanti harga cryptocurrency anjlok.

Negara memiliki andil dalam menentukan bagaimana pasar cryptocurrency di negara tersebut. Walaupun demikian, pemerintah tidak serta merta dengan mudah menginterfensi masa depan cryptocurrency, karena sifatnya yang memang terdesentralisasi.

Regulasi harus menjadi win-win solution, bukan membatasi atau mematikan perkembangan blockchain dan cryptocurrency
Regulasi harus menjadi win-win solution, bukan membatasi atau mematikan perkembangan blockchain dan cryptocurrency

Kesalahan transaksi

Transaksi cryptocurrency tidak dapat dibatalkan kecuali Anda memintanya sendiri ke penerima untuk mengirimkan kembali dana Anda. Jika terjadi kesalahan transaksi, data transaksi seperti nominal dan alamat wallet tujuan tidak dapat diubah. Dana Anda akan hilang jika Anda salah bertransaksi. Tentu ini bukan kesalahan blockchain sebagai jaringan dari cryptocurrency, tetapi ini terjadi karena kurang ketelitian Anda.

Untuk menghindari kesalahan-kesalahan yang bisa terjadi tersebut, selalu lakukan pengecekan ulang saat bertransaksi.

Transaksi rumit

Sebagian orang menganggap transaksi cryptocurrency rumit. Mereka harus membuat wallet cryptocurrency, mengatur biaya pengiriman, membuat back up private key, dan lainnya. Ini wajar terjadi karena cryptocurrency adalah hal yang tidak semua orang tahu.

Hal tersebut akan lebih sulit lagi untuk diterima oleh orang-orang yang belum melek internet. Tapi bayangkan, dengan apa yang dianggap rumit ini, ada kontrol penuh yang Anda dapatkan dari cryptocurrency. Anda sendiri yang berperan sebagai bank untuk transaksi-transaksi Anda.

Setelah mengetahui keuntungan dan kerugian investasi cryptocurrency secara umum di atas, Anda sekarang dapat mempertimbangkan apakah Anda akan investasi cryptocurrency atau tidak. Semua hal memiliki pro dan kontra. Tugas Anda adalah memutuskan secara bijak mengenai tindakan Anda selanjutnya.

Semoga ulasan mengenai untung rugi investasi cryptocurrency ini bisa menjadi referensi yang bermanfaat bagi Anda. Selanjutnya, beritahu kami apa alasan Anda untuk ikut atau tidak ikut investasi cryptocurrency di kolom komentar di bawah ya.

Post Terkait